Beranda » Langka, Kuda Laut Hidup di Sungai

Langka, Kuda Laut Hidup di Sungai



Kuda laut ini ditemukan saat para peneliti survei perikanan rutin.

Kuda Laut Hidup di Sungai Thame Inggris (foxnews.com)

Selama ini kita mengenal kuda laut selalu hidup di lautan. Namun, ternyata ada juga kuda laut yang hidup di sungai.

Baru-baru ini, para peneliti Inggris menemukan binatang dengan nama latin hippocampus ini di Sungai Thames. Pada Jumat, 7 Oktober 2011, Badan Lingkungan Hidup Inggris menemukan bayi kuda laut itu dalam survei perikanan yang rutin dilakukan di wilayah Greenwich.

Dengan penemuan ini, para peneliti menduga kuda laut dewasa juga berkembang biak di dekatnya.

Para peneliti menduga selama ini binatang-binatang lucu itu hanya datang ke mulut Sungai Thames saat musim panas saja. Di Inggris, binatang ini dinyatakan dilindungi oleh pemerintah pada 2008.

Dengan penemuan terakhir ini, menunjukkan kuda laut telah hidup jauh di pedalaman sungai. "Kita berharap, perbaikan kualitas air di Sungai Thames akan mendorong lebih banyak spesies langka untuk tinggal," kata petugas Badan Lingkungan dan Perikanan Inggris, Emma Barton.